Bumil Merokok Picu Risiko Autisme pada Cucu

Sudah diketahui oleh banyak pihak, bahwa merokok sangat merugikan kesehatan. Baik itu dilakukan oleh cowok apalagi cewek. Dampak paling buruk sering diterima dengan gangguan pada kesehatan reproduksi. Kenapa hal ini buruk, tentunya kualitas sperma dan ovum jadi menurun yang berakibat menurun juga kualitas anak yang nantinya dihasilkan.

Namun, tahukah Anda bahwa merokok dapat meningkatkan risiko autisme yang akan diidap keturunan selanjutnya? Studi terkini yang dilakukan University of Bristol Inggris, menemukan bahwa jika perempuan merokok selama kehamilan, maka cucu dia berisiko 67 persen lebih tinggi mengidap autisme.
Bumil Merokok Picu Risiko Autisme pada Cucu
"Dari segi mekanisme, ada dua kemungkinan besar yang dapat menyebabkan hal ini. Pertama, kerusakan DNA akibat rokok yang diturunkan ke cucu. Kedua, adanya respon adaptif dari rokok yang membuat cucu lebih rentan terhadap autisme," ujar Marcus Pembrey, peneliti utama.


Untuk mendapatkan temuan ini, peneliti melakukan penelitian terhadap data 14.000 ibu hamil pada tahun 1991 dan 1992. Melalui data ini peneliti menganalisa status kesehatan anak-anak responden pada awal kelahiran hingga tumbuh dewasa.

Sebagai kesimpulan, peneliti menegaskan bahwa jika perempuan terkena asap rokok saat berada di rahim, maka dapat memicu perubahan pada sel telur yang mempengaruhi kesehatannya hingga dewasa. [Boldsky]

0 Response to "Bumil Merokok Picu Risiko Autisme pada Cucu"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel